Sebagaimana diketahui, kelahiran LP Ma’arif NU dimaksudkan untuk melakukanvinovasi pendidikan di lingkungan NU yang semula belum mengenal pendidikan dengan sistem kelas, berkembang ke arah sistem pendidikan yang mengenal kelas. Adalah tiga orang yang mengawali pendirian Ma’arif NU tersebut pada tahun 1929, yakni K.H. A Wahid Hasyim, K.H. Mahfudz Shiddiq dan KH. Abdullah Ubaid atas permohonan KH. Wahab Hasbullah kepada Hadratussyaikh K.H. Hasyim Asy’arie.
Sedemikian pentingnya lembaga pendidikan dalam organisasi NU ini, Hadratussyaikh K.H. Hasyim Asy’arie pernah berpidato dalam khutbah iftitahnya pada pembukaan Muktamar Purwokerto pada 26-29 Maret 1946 dengan menyampaikan: “Kita harus memusatkan segala perhatian untuk mendidik orang-orang kita, dan melatih anakanak kita hingga cakap bagi kehidupan di masa yang akan datang di dalam segala lapangannya, politik, militer, sipil, industri dan ekonomi serta lainnya. Itu semua harus kita jalankan dengan tenang, tidak gaduh dan tentram”.
Berikut Teks Pidato dari LP Ma'arif NU PBNU Pusat;
0 komentar:
Posting Komentar